Jumat, 22 November 2024

4 Lokasi Judi Online di Medan Digerebek Polisi, 7 Orang Diamankan

Arie - Selasa, 05 November 2024 14:10 WIB
4 Lokasi Judi Online di Medan Digerebek Polisi, 7 Orang Diamankan
net
Ilustrasi.

digtara.com - Empat lokasi judi online di Kota Medan, dan Deliserdang, Sumatera Utara (Sumut) digerebek polisi.

Baca Juga:

Dari penggerebekan itu, polisi mengamankan tujuh orang dari lokasi tersebut.

"Kita melakukan penindakan terhadap empat lokasi dan tujuh orang telah ditetapkan sebagai tersangka perjudian," kata Kapolrestabes Medan Kombes Gidion Arif Setyawan, melansir suara.com, Selasa (5/11/2024).

Keempat lokasi yang digerebek di antaranya dua warnet di Jalan Jamin Ginting, Kecamatan Pancur Batu.

"Dari dua lokasi diamankan IS, DAP, YS, AKS dan ESG. Mereka berperan sebagai operator serta pemain warnet," ujarnya.

Kapolrestabes mengatakan, kedua warnet yang digerebek itu terbukti menyediakan situs permainan judi online ke pengunjungnya.

"Berdasarkan pemeriksaan, warnet tersebut sudah beroperasi menyediakan situs judi online dalam waktu satu bulan," tambahnya.

Selain itu, polisi juga melakukan penggerebekan di Jalan Asrama, Kecamatan Helvetia, dan Komplek Nodigon Kecamatan Medan Denai.

"Petugas mengamankan RR dan MMN. Petugas menyita barang bukti berupa CPU, monitor, handphone, serta uang tunai," ucapnya.

Kapolrestabes menyebutkan, situs judi online yang diakses para pelaku ini yakni Domino Island, Mega88 serta beberapa situs judi lainnya.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Propam Polres Manggarai Barat Cegah Anggota Terjerumus Judol

Propam Polres Manggarai Barat Cegah Anggota Terjerumus Judol

Empat Pria di Tebingtinggi Yang Diamankan karena Diduga Main Judol Dilepas Polisi, Ini Alasannya

Empat Pria di Tebingtinggi Yang Diamankan karena Diduga Main Judol Dilepas Polisi, Ini Alasannya

Terlibat Judi Online, Selebgram di Medan dan Pemilik Warnet Diamankan Polisi

Terlibat Judi Online, Selebgram di Medan dan Pemilik Warnet Diamankan Polisi

Terungkap! Ini Motif Pelaku Bunuh Wanita Pemilik Kos di Medan

Terungkap! Ini Motif Pelaku Bunuh Wanita Pemilik Kos di Medan

Sempat Kabur ke Taput, Pembunuh Wanita Pemilik Kos di Medan Ditangkap

Sempat Kabur ke Taput, Pembunuh Wanita Pemilik Kos di Medan Ditangkap

Handphone Anggota Polres Kupang Digeledah Propam Polda NTT Cegah Judi Online

Handphone Anggota Polres Kupang Digeledah Propam Polda NTT Cegah Judi Online

Komentar
Berita Terbaru