Polres Manggarai Barat Dirikan Kampung Tangguh Bebas Narkoba di Labuan Bajo
"Dari 4 kasus itu yang sudah terungkap dan masih banyak lagi yang belum terungkap, dan dalam kurung waktu sebelas bulan itu telah membuktikan maraknya peredaran Narkoba terjadi di Manggarai Barat," sebut Wakapolres Manggarai Barat.
Baca Juga:
Terkait hal tersebut, ia pun berpesan, bagi masyarakat apabila mendapat informasi yang berkaitan dengan penyalahgunaan dan peredaran narkotika agar segera disampaikan kepada pihak kepolisian agar segera ditindaklanjuti.
"Masyarakat bisa melaporkan hal tersebut melalui kampung tangguh ini, nanti bisa lewat hotline Polres Manggarai Barat dengan nomor 0811-3832-006," pesannya.
Lebih lanjut, pihak kepolisian mengajak masyarakat untuk bersama-sama mewujudkan Manggarai Barat bebas narkoba.
"Kami akan terus melakukan penindakan terhadap penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba. Pun melakukan upaya-upaya preventif," tegasnya.