Rabu, 16 April 2025

Hilang Sehari, Polres Sumba Timur Temukan Kembali Puluhan Ekor Sapi Milik Warga

Imanuel Lodja - Kamis, 13 Februari 2025 10:45 WIB
Hilang Sehari, Polres Sumba Timur Temukan Kembali Puluhan Ekor Sapi Milik Warga
istimewa
Hilang Sehari, Polres Sumba Timur Temukan Kembali Puluhan Ekor Sapi Milik Warga

digtara.com - ARG, warga Desa Watuhadang, Kecamatan Umalulu, Kabupaten Sumba Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT) kehilangan 27 ekor sapi pada Selasa (11/2/2025).

Baca Juga:

Puluhan ekor sapi ini hilang saat ERM (adik dari ARG) meninggalkan sapi-sapi tersebut di Padang Tanau, Desa Watuhadang, Kecamatan Umalulu.

Pada Selasa siang, ERM yang sehari-hari bertugas menggembalakan sapi tersebut meninggalkan hewan tersebut di padang dan ia menjemput anaknya ke sekolah dan kembali ke rumah untuk beristirahat.

Ketika ia kembali ke padang untuk menggiring sapi-sapi tersebut, ERM tidak menemukan hewan-hewan tersebut.

ERM telah mencari di sekitar padang hingga malam hari, namun sapi-sapi itu tetap tidak ditemukan.

ERM mengabarkan kejadian hilangnya hewan tersebut kepada ARG pada Rabu (12/2/2025).

ARG kemudian melapor kehilangan 27 ekor sapi miliknya ke polisi di Polsek Umalulu.

Personel Gabungan Satuan Reskrim Polres Sumba Timur dan Polsek Umalulu kemudian turun tangan mencari keberadaan sapi-sapi tersebut.

PLT Kapolsek Umalulu, Iptu Moses Kopong berkoordinasi dengan Kasat Reskrim Polres Sumba Timur, AKP Helmi Wildan untuk mengirimkan tim Reskrim.

Tim Gabungan Satuan Reskrim Polres dan Personil Polsek Umalulu dipimpin Iptu Moses Kopong kemudian mencari keberadaan sapi di wilayah Waimarang, Tiring, Watupuda, Pau, dan Padang Tanau.

Kapolres Sumba Timur, AKBP E. Jacky T. Umbu Kaledi memerintahkan tim gabungan untuk melakukan pencarian secara cepat dan menyeluruh.

Kapolres menganggap kejadian ini sangat meresahkan warga.

Tim gabungan kemudian berhasil menemukan 24 ekor dari 27 ekor sapi yang hilang.

"Kami bersyukur bahwa setelah lima jam melakukan pencarian, 24 ekor sapi berhasil ditemukan dan aman," ujar Kapolres saat dikonfirmasi Kamis (13/2/2025).

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Satu Bocah di Sumba Timur Meninggal Dunia Tertimbun Tanah Longsor

Satu Bocah di Sumba Timur Meninggal Dunia Tertimbun Tanah Longsor

Tersangka Pencurian Kerbau di Sumba Timur Diserahkan ke JPU

Tersangka Pencurian Kerbau di Sumba Timur Diserahkan ke JPU

Pencuri Ternak Sapi yang Ditangkap Polres Kupang Pernah Dipenjara karena Kasus Pencurian Ternak

Pencuri Ternak Sapi yang Ditangkap Polres Kupang Pernah Dipenjara karena Kasus Pencurian Ternak

Puluhan Warga di Kabupaten TTS Keracunan Usai Konsumsi Daging Sapi

Puluhan Warga di Kabupaten TTS Keracunan Usai Konsumsi Daging Sapi

Dua Ekor Sapi Dibantai Pencuri di Persawahan Belakang Polres Kupang

Dua Ekor Sapi Dibantai Pencuri di Persawahan Belakang Polres Kupang

Kapolres Sumba Timur Gagas Harmoni Budaya dalam Menjaga Kamtibmas

Kapolres Sumba Timur Gagas Harmoni Budaya dalam Menjaga Kamtibmas

Komentar
Berita Terbaru