Lagi, Dua Gunung Api di Flores-NTT Erupsi pada Kamis Pagi

Gunung Lewotobi Laki-laki saat ini berstatus siaga atau level III sedangkan Gunung Ile Lewotolok berada pada status waspada atau level II.
Baca Juga:
Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Flores Timur, Avelina Hallan yang dikonfirmasi pada Kamis (27/2/2025) mengatakan, erupsi Gunung Lewotobi yang terjadi beberapa hari terakhir ini tidak berdampak kepada masyarakat setempat.
"(Erupsi gunung) tidak berdampak sama sekali," kata Avelina.
Menurutnya enam desa yang berpotensi dampak sudah tidak berpenghuni dan telah dikosongkan sejak Nopember 2024 lalu. Sehingga dampak bagi warga sudah tidak ada.
Dia mengatakan, begitupun dengan warga pengungsian seluruhnya masih aman karena berada di luar area bahaya atau zona merah gunung tersebut.
"Pengungsi juga aman, karena lokasi pengungsi berada di luar area larangan seperti yang sudah ditentukan oleh petugas pos (PPGA). Lokasi pengungsian berada diatas sepuluh kilometer," ujarnya.
Dia menyebutkan lokasi pengungsian terpusat bagi warga dari enam desa yang telah dikosongkan berada di empat lokasi yakni Konga, Lewolaga, Bokang dan Koba Soma

Polisi-TNI di Flores Timur Siapkan Dapur Umum di Posko Lewolaga untuk Pengungsi Erupsi Lewotobi

Ngeri! IRT di Flores Timur-NTT Nekat Tikam Suaminya hingga Sekarat

Elsa Laksono dan Lilie Wijayanti Tewas di Puncak Carstensz, Fiersa Besari Dipastikan Selamat, Begini Kondisinya

Dua Pendaki Tewas di Puncak Carstensz Papua, Penyanyi Fiersa Besari Ikut dalam Rombongan

Meletus Lagi, Gunung Lewotobi di Flores Semburkan Abu Vulkanik 2 Kilometer
