Kamis, 17 April 2025

Selamatkan Bocah Tenggelam, Dua Anggota Polres Sikka dapat Penghargaan

Imanuel Lodja - Selasa, 15 April 2025 11:43 WIB
Selamatkan Bocah Tenggelam, Dua Anggota Polres Sikka dapat Penghargaan
ist
Selamatkan Bocah Tenggelam, Dua Anggota Polres Sikka dapat Penghargaan

Dari kejauhan, sejumlah pengunjung rumah makan di pantai Lokaria sempat melihat korban Angelo Andriano (8) terseret air ke tengah laut dan tenggelam serta menghilang.

Baca Juga:

Korban Angelo yang juga pelajar sekolah dasar di SDK Habi, Kabupaten Sikka rupanya saat itu sedang mandi bersama sejumlah rekannya yang tinggal di sekitar desa Langir, Kecamatan Kangae, Kabupaten Sikka.

Melihat hal tersebut, Bripka Ahmad Rifai langsung meloncat ke laut. Jarak dan tinggi kafe ke air laut sekitar tiga meter.

Bripka Ahmad Rifai dan sejumlah pengunjung rumah makan di sekitar lokasi tersebut langsung menuju ke posisi korban hilang dan tenggelam.

Saat tiba di posisi korban hilang, arus kuat sehingga korban tidak ditemukan dan dalam keadaan tenggelam. Mereka melakukan pencarian di sekitar lokasi tersebut.

Selang lima menit kemudian, korban dihantam arus sehingga tubuh korban mengapung. Korban pun langsung diselamatkan. dan dievakuasi ke bebatuan tanggul.

Saat proses evakuasi tersebut, korban dalam keadaan kaku dan tidak bernafas sehingga Bripka Ahmad Rifai pun melakukan tindakan dengan memberikan nafas buatan dan tindakan pompa jantung.

Upaya penyelamatan ini berhasil sehingga korban mengeluarkan muntahan berupa busa, air laut dan makanan. Tindakan ini dilakukan Bripka Ahmad Rifai selama 15 menit.

Pasca tindakan ini, denyut jantung korban mulai muncul kembali. Namun karena korban lemas maka Bripka Kurd Anyelus Say langsung mengevakuasi dan melarikan korban ke RS TC.HIllers Sikka untuk mendapatkan perawatan medis sehingga korban dapat diselamatkan.

Ibu korban Ana Marlina (29), warga RT 001/RW 002, Desa Langir, kecamatan Kangae, Kabupaten Sikka pun dikabari terkait peristiwa yang dialami korban dan langsung ke rumah sakit.

Pihak keluarga sangat berterima kasih atas tindakan yang diberikan oleh anggota Polres Sikka dan masyarakat ,sehingga anak mereka bisa diselamatkan.

"Terima kasih kepada polisi dari Polres Sikka dan warga yang membantu menyelamatkan anak kami sehingga Angelo sudah bisa pulih kembali," tandas Ana Marlina.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Gara-gara Kelapa, Warga Sikka-NTT Dibacok dengan Parang

Gara-gara Kelapa, Warga Sikka-NTT Dibacok dengan Parang

Wakapolda NTT Berharap Masyarakat NTT Wujudkan Paskah yang Aman dan Damai

Wakapolda NTT Berharap Masyarakat NTT Wujudkan Paskah yang Aman dan Damai

Satu Lagi Anggota Polres Sikka Diusulkan di PTDH karena Tabrak Warga hingga Meninggal Dunia

Satu Lagi Anggota Polres Sikka Diusulkan di PTDH karena Tabrak Warga hingga Meninggal Dunia

Cabuli Anak Dibawah Umur, Oknum Anggota Polres Sikka Direkomendasikan untuk PTDH

Cabuli Anak Dibawah Umur, Oknum Anggota Polres Sikka Direkomendasikan untuk PTDH

Toko Elektronik di Maumere-Kabupaten Sikka Terbakar

Toko Elektronik di Maumere-Kabupaten Sikka Terbakar

Lansia di Sikka-NTT Tewas Tersengat Aliran Listrik Saat Masak Bubur Untuk Cucu

Lansia di Sikka-NTT Tewas Tersengat Aliran Listrik Saat Masak Bubur Untuk Cucu

Komentar
Berita Terbaru