Jumat, 22 November 2024

Berikut Identitas Korban Ledakan Bengkel Las di Deliserdang

Redaksi - Kamis, 27 Agustus 2020 09:40 WIB
Berikut Identitas Korban Ledakan Bengkel Las di Deliserdang

digtara.com – Sebanyak empat orang tewas dalam insiden ledakan di Bengkel Las 29, Jalan Tengku Amir Hamzah, Hamparan Perak, Deliserdang pada pagi tadi. Dari empat korban tewas itu, tiga diantaranya telah berhasil diidentifikasi.

Baca Juga:

Tiga korban tewas yang teridentifikasi, masing-masing, Erwin (27), karyawan bengkel; Ayu (24), kasir bengkel, serta Budi Irwansyah (39), seorang supir yang sedang melintasi bengkel tersebut.

Kepala Satuan (Kasat) Reskrim Polres Binjai, AKP Yayang Rizki Pratama mengatakan, ada seorang lagi yang meninggal dunia, namun belum diketahui identitasnya.

“Ada satu orang Mr X kabarnya meninggal juga,” katanya, kepada digtara.com, Kamis (27/8/2020) Sore.

Selain korban meninggal dunia, ada 9 orang lainnya yang menjadi korban luka. Sebanyak enam orang diantaranya merupakan pekerja di bengkel tersebut.

Keenam pekerja bengkel yang terluka adalah Diki Candra (21), Hamidun (51), Apok (60) dan Suryadi (37). Kemudian Waris (40) dan Mugiono (50).

Sementara tiga orang korban luka yang bukan pekerja bengkel adalah Rama Manalu (36), Mardiono (55) dan Mulianto (37).

“Para korban mengalami luka akibat terkena serpihan ledakan,” terangnya.

Diberitakan sebelumnya, ledakan terjadi di Bengkel Las 39 di Jalan Tnegku Amir Hamzah, Desa Tandam Hulu II, Kecamatan Hamparan Perak, Deliserdang, Sumatera Utara pada pagi tadi.

Ledakan yang terjadi sekitar pukul 10:00 WIB itu diduga akibat kebocoran gas di areal bengkel. Saat ini penyebab pasti ledakan masih dalam penyelidikan Polisi.

[AS]

 

https://www.youtube.com/watch?v=uiTnSWSX0BA

 

Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel Youtube Digtara TV. Jangan lupa, like comment and Subscribe.

 

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru