Minggu, 07 Juli 2024

Jalani Perawatan Medis, Kapolres Kupang Dipindahkan ke RS Bhayangkara

Imanuel Lodja - Rabu, 16 September 2020 08:52 WIB
Jalani Perawatan Medis, Kapolres Kupang Dipindahkan ke RS Bhayangkara

digtara.com – Pasca dinyatakan positif terpapar Covid-19, Kapolres Kupang AKBP Aldinan RJH Manurung mulai menjalani perawatan intensif, Rabu (16/9/2020). Jalani Perawatan Medis, Kapolres Kupang Dipindahkan ke RS Bhayangkara

Baca Juga:

Tim dokter Biddokkes Polda NTT dan Rumah Sakit (RS) Bhayangkara Titus Uly Kupang mempersiapkan ruangan perawatan yang memadai. Barak sabhara yang terletak di belakang rumah dinas dokter Biddokkes Polda NTT disulap menjadi ruang perawatan khusus.

Persiapan ini dilakukan untuk memindahkan lokasi perawatan Kapolres Kupang dari RS Tentara Wirasakti Kupang ke RS Bhayangkara Titus Uly Kupang. “Hari ini rencana kita pindahkan (Kapolres Kupang) ke Rumah Sakit Bhayangkara di ruang isolasi khusus yang memang sedang direnovasi tahap akhir,” ujar Kabid Dokkes Polda NTT, Kombes Pol dr Sudaryono di Kantornya.

Ruangan perawatan tersebut dipisahkan dari ruangan pasien rawat umum supaya tidak memaparkan covid-19 ke pasien lain. Ruangan perawatan khusus pasien covid 19 di RS Bhayangkara Titus Uly Kupang merupakan bangunan tua yang dibangun pada tahun 2002 dan direnovasi tahun 2019.

Semula bangunan ini merupakan barak Sabhara Polres Kupang yang dialihkan ke Biddokkes Polda NTT dan RS Bhayangkara Kupang. Pasca adanya kepastian Kapolres Kupang terpapar covid-19, Kapolda NTT Irjen Pol Drs Lotharia Latif dan sejumlah pejabat Polda NTT yang sempat melakukan kontak langsung dengan Kapolres Kupang sudah langsung melakukan tes swab oleh tim medis Biddokkes Polda NTT.

Kapolres Kupang, AKBP Aldinan RJH Manurung terkonfirmasi positif covid-19 berdasarkan hasil swab, Selasa (15/9/2020) dan langsung dirawat di RS Tentara Wirasakti Kupang. Kapolres Kupang diduga kuat terpapar covid 19 pekan lalu, saat mendampingi kunjungan Menteri Kelautan dan Perikanan RI, Edhy Prabowo yang lebih dahulu dinyatakan positif Covid-19.

[ya]  Jalani Perawatan Medis, Kapolres Kupang Dipindahkan ke RS Bhayangkara

Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel YoutubeDigtara TV. Jangan lupa, like comment and Subscribe.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Imanuel Lodja
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru