Jumat, 19 April 2024

Dua Penumpang KM Kasih 25 Diberangkatkan ke Kupang, Enam Masih Dirawat

Imanuel Lodja - Rabu, 08 Juli 2020 03:19 WIB
Dua Penumpang KM Kasih 25 Diberangkatkan ke Kupang, Enam Masih Dirawat

digtara.com – Dua orang penumpang KM Kasih 25 yang selamat dalam peristiwa kecelakaan laut diberangkatkan ke Kupang setelah pulih dan dirawat selama tiga hari. Dua Penumpang KM Kasih 25 Diberangkatkan ke Kupang

Baca Juga:

Keduanya masing-masing Maula Erosmus Bulan dan Fredik Poy yang dirawat di Puskesmas Eahun, Kabupaten rote Ndao sejak Minggu (5/7/2020).

Keduanya diantar ke bandara DC Saudale Rote Ndao, Rabu (8/7/2020) subuh sekitar pukul 04.40 wita oleh Kepala Puskesmas Eahun, Wehelmus F.L Henukh.

Mereka diberangkatkan ke bandara El Tari Penfui Kupang dan diantar ke Desa Tablolong, Kabupaten Kupang.

“Kedua pasien dalam keadaan sehat setelah sempat dirawat di Puskesmas selama tiga hari,” tandas Kepala Puskesmas Eahun.

Baca: KM Kasih 25 Tenggelam di Perairan Selat Pukuafu

Hingga saat ini, masih ada 6 orang korban kecelakaan kapal Kasih 25 yang dirawat di Puskesmas Eahun masing-masing 5 orang ABK dan 1 orang penumpang.

Sementara 5 orang penumpang sementara menginap dirumah keluarga di dusun Rarano, desa Serubeba, Kecamatan Rote Timur, Kabupaten Rote Ndao.

Secara keseluruhan ada 29 orang penumpang termasuk anak buah kapal (ABK) yang mengalami musibah ini.

7 Orang Penumpang KM Kasih 25 Masih Belum Ditemukan

Penumpang dan ABK yang ditemukan 22 orang termasuk didalamnya korban meninggal dunia. Sementara korban yang belum berhasil ditemukan berjumlah 7 orang.

Penumpang dan ABK yang belum ditemukan yakni Elisabet Poy- Bulan, Felisia Bulan, Stefano Bulan, Jhon Mulik, Ardianto Poy dan Vony Poy serta Mus Toudua yang merupakan ABK.

Baca: Bukan 28, Penumpang KM Kasih 25 Berjumlah 29 Orang, Ini Datanya

Kapal Motor (KM) Kasih 25 tenggelam di perairan Selat Pukuafu, Kabupaten Rote Ndao, Nusa Tenggara Timur (NTT) pada Minggu (5/7/2020) pagi.

Kapal tersebut membawa 12 ABK dan 17 orang penumpang. Kapal bertolak dari pelabuhan Tablolong di Kupang Barat, Kabupaten Kupang menuju Rote Timur, Kabupaten Rote Ndao sekitar pukul 09:30 pagi.

Baca: 19 Penumpang KM Kasih Ditemukan Selamat, 6 Orang Masih Hilang

Setelah berlayar sekitar dua jam, perjalanan dilanda angin kencang dan gelombang laut hingga setinggi 3 meter.

Kondisi itu yang disinyalir menjadi penyebab karamnya kapal tersebut.

 

https://www.youtube.com/watch?v=A4Di4po-Y9U

Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel Youtube Digtara TV. Jangan lupa, like comment and Subscribe.

Dua Penumpang KM Kasih 25 Diberangkatkan ke Kupang, 6 Masih Dirawat

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Imanuel Lodja
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru