Jumat, 29 Maret 2024

Pasien Sembuh Covid-19 di Simalungun Bertambah 3 Orang

- Kamis, 28 Mei 2020 03:52 WIB
Pasien Sembuh Covid-19 di Simalungun Bertambah 3 Orang

digtara.com – Sebanyak tiga orang pasien yang sebelumnya terkonfirmasi positif terjangkit Virus Korona (Covid-19) di Simalungun, Sumatera Utara, kini dinyatakan sembuh. Ketiga pasien ini menambah jumlah pasien sembuh di Simalungun menjadi 6 orang.

Baca Juga:

Plt Kadis Kesehatan Simalungun, Lidya Saragih mengatakan, ketiga pasien tersebut dinyatakan sembuh setelah hasil pemeriksaan swab mereka dinyatakan negatif.

“Sebelumnya ketiga pasien ini dirawat di RSUD Tuan Rondahaim, Pematang Raya, Kabupaten Simalungun. Selama masa observasi, tidak ada lagi gejala dan tanda infeksi virus Korona,” sebut Lidya, Kamis (28/5/2020).

Setelah dinyatakan sembuh, lanjut Lidya, ketiga pasien ini akan menjalani isolasi mandiri di kediaman mereka masing-masing selama 14 hari.

“Jika dirasakan adanya gejala, mereka disarankan untuk segera melapor ke fasilitas kesehatan terdekat guna mendapatkan penanganan lebih lanjut,” tukasnya.

Sementara itu, Humas Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Simalungun, Akmal Harif Siregar, menyebutkan ketiga pasien itu merupakan warga Rambung Merah Kecamatan Siantar, warga Raya Kahean Kecamatan Raya dan warga Kota Pematangsiantar.

Hingga saat ini sendiri, total kasus positif Covid-19 di Simalungun mencapai 16 orang.

“Oleh karena itu, masyarakat diimbau untuk tetap menjalankan protokol kesehatan dalam melaksanakan aktivitas sehari-hari guna memutus mata rantai penyebaran virus Korona tersebut.

[AS]

 

https://www.youtube.com/watch?v=TUtepsuFGKQ

 

Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel Youtube Digtara TV. Jangan lupa, like comment and Subscribe.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru