Rabu, 26 Maret 2025

Cara Mudah Live Streaming Timnas Indonesia vs Bahrain dari HP Xiaomi

Arie - Selasa, 25 Maret 2025 10:10 WIB
Cara Mudah Live Streaming Timnas Indonesia vs Bahrain dari HP Xiaomi
suara.com
Live Streaming Timnas Indonesia vs Bahrain dari HP Xiaomi

digtara.com - Begini cara mudah live streaming pertandingan Timnas Indonesia melawan Bahrain melaui handphone Xiaomi.

Baca Juga:

Kedua tim dijadwalkan bentrok pada lanjutan babak ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta, Selasa (25/3/2025) malam.

Skuad Garuda wajib memetik poin penuh untuk memperpanjang nafas sekaligus bersaing lolos ke Piala Dunia 2026.

Saat ini, Timnas Indonesia berada di peringkat keempat klasemen sementara Grup C setelah menjalani tujuh pertandingan.

Timnas telah mengoleksi enam poin hasil dari satu kemenangan, tiga hasil imbang, dan tiga kekalahan. Kemenangan tunggal diraih saat mengalahkan Arab Saudi 2-0 pada 19 November 2024.

Jika kamu tak bisa datang langsung ke stadion, bisa menyaksikan dilakukan via aplikasi Vision+ secara berlangganan maupun tayangan live RCTI.

Berikut urutan langkah dan cara nonton live streaming Timnas Indonesia vs Bahrain melalui platform Vision+ menggunakan handphone Xiaomi.

1. Unduh aplikasi Vision+ melalui platform Google Play (Android) atau App Store (iOS). Abaikan jika sudah memiliki aplikasinya.

2. Jika membuka melalui web (browser), bisa langsung ketik visionplus.id di bagian pencarian.

3. Buka aplikasi Vision+, cari kategori "Sports" atau "Olahraga" di bagian atas. Cara yang sama bisa diterapkan melalui web (browser).

4. Pengguna bisa klik kategori bertuliskan "Timnas Indonesia" di bagian atas.

5. Kemudian tinggal cari tayangan live laga Indonesia vs Bahrain. Laga akan muncul di bagian paling atas dari layar.

6. Jika kategori tidak muncul, bisa klik logo bergambar 3 garis horisontal di bagian kiri atas.

7. Cari melalui kolom pencarian bergambar kaca pembesar, lalu tuliskan "Timnas Indonesia". Seluruh konten Timnas Indonesia di Vision+ akan langsung muncul, termasuk laga Indonesia vs Bahrain.

Sebelumnya, baik datang untuk para pengguna Xiaomi karena perusahaan telah merilis pembaruan terbaru untuk Launcher HyperOS 2.2 dengan versi v5.39.40.10826-03142309, di mana kini menawarkan sejumlah fitur yang sangat dinantikan oleh banyak pengguna sejak peluncuran HyperOS.

Pembaruan ini menunjukkan komitmen Xiaomi dalam merespon masukan pengguna serta meningkatkan pengalaman penggunaan di seluruh perangkat mereka.

Dengan tambahan fitur baru ini, launcher atau peluncur menjadi lebih fleksibel dan mudah digunakan, serta mengatasi beberapa masalah yang sering dikeluhkan, termasuk penambahan kemampuan kecerdasan buatan (AI) yang mendukung inisiatif Xiaomi dalam menciptakan antarmuka yang lebih cerdas pada 2025.

Sama seperti pembaruan lainnya, Launcher HyperOS 2.2 pun memboyong beragam fitur. Dilansir dari Xiaomi Time pada Sabtu (22/3/2025), pembaruan terbaru ini menghadirkan beberapa peningkatan yang sangat signifikan dalam hal fungsionalitas dan penyesuaian perangkat.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Begini Skenario Agar Timnas Indonesia Bisa Lolos Langsung ke Piala Dunia 2026 usai Bungkam Bahrain

Begini Skenario Agar Timnas Indonesia Bisa Lolos Langsung ke Piala Dunia 2026 usai Bungkam Bahrain

Gol Tunggal Ole Romeny Bawa Indonesia Bungkam Bahrain di SUGBK

Gol Tunggal Ole Romeny Bawa Indonesia Bungkam Bahrain di SUGBK

Wasit Laga Indonesia vs Bahrain Dikirimi Pesan: Anda Adil, Anda Aman!

Wasit Laga Indonesia vs Bahrain Dikirimi Pesan: Anda Adil, Anda Aman!

Patrick Kluivert Sesumbar, Timnas Indonesia Incar Kemenangan Lawan Jepang

Patrick Kluivert Sesumbar, Timnas Indonesia Incar Kemenangan Lawan Jepang

Babak Belur Dihajar Australia, Masih Adakah Peluang Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026?

Babak Belur Dihajar Australia, Masih Adakah Peluang Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026?

Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Australia: Thom Haye dan Joey Pelupessy Jadi Sorotan

Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Australia: Thom Haye dan Joey Pelupessy Jadi Sorotan

Komentar
Berita Terbaru