Gol Tunggal Ole Romeny Bawa Indonesia Bungkam Bahrain di SUGBK

digtara.com - Timnas Indonesia berhasil membungkam Bahrain dengan skor tipis 1-0 dalam pertandingan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, pada Selasa (25/3/2024) malam.
Baca Juga:
Gol tunggal sekaligus penentu kemenangan Skuad Garuda dipersembahkan oleh Ole Romeny pada menit ke-24 usai menerima umpan matang yang disodorkan oleh Marselino Ferdinan.
Atas raihan tiga poin ini asa Indonesia untuk lolos ke putaran final Piala Dunia 2026 kembali terbuka..
Saat ini, Skuad Garuda berada di peringkat keempat berbekal koleksi sembilan angka, unggul tiga poin atas Bahrain dan China yang masing-masing berada di urutan kelima dan keenam.
Sementara itu tiga posisi teratas ditempati Jepang (20 poin), Australia (13 poin), dan Arab Saudi (10 poin).
Kekinian baru Jepang yang telah memastikan diri lolos ke putaran final Piala Dunia 2026.
Disclaimer:Artikel ini merupakan kerjasama
digtara.com dengan suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto,
grafis dan keseluruhan isi artikel menjadi tanggungjawab suara.com.

Begini Skenario Agar Timnas Indonesia Bisa Lolos Langsung ke Piala Dunia 2026 usai Bungkam Bahrain

Wasit Laga Indonesia vs Bahrain Dikirimi Pesan: Anda Adil, Anda Aman!

Cara Mudah Live Streaming Timnas Indonesia vs Bahrain dari HP Xiaomi

Babak Belur Dihajar Australia, Masih Adakah Peluang Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026?

Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Australia: Thom Haye dan Joey Pelupessy Jadi Sorotan
