Senin, 23 Desember 2024

Diduga Tersengat Listrik Tegangan Tinggi, Pria Paruh Baya Tewas Tergantung

Hendra Mulya - Kamis, 25 Februari 2021 15:58 WIB
Diduga Tersengat Listrik Tegangan Tinggi, Pria Paruh Baya Tewas Tergantung

digtara.com – Seorang pria paruh baya, Suroto (50) warga Dusun II, Desa Suka Dame Timur, Kecamatan Hinai, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara (Sumut) tewas diduga tersengat listrik tegangan tinggi saat melakukan perbaikan di Dusun IV, Desa Padang Tualang, Kecamatan Padang Tualang, Kabupaten Langkat, Kamis (25/2/21) sekitar pukul 18.30 wib. Diduga Tersengat Listrik Tegangan Tinggi, Pria Paruh Baya Tewas Tergantung

Baca Juga:

Kapolsek Padang Tualang, AKP Tarmizi Lubis SH mengatakan sebelum meninggal, korban bersama dua teman kerjanya di PT KSO Wahana Maduna masing-masing Rudi Ginting (47) warga Kelurahan Tanjung Selamat, Kecamatan Padang Tualang Kabupaten Langkat dan M Reza Simamora (30) warga Perdamaian, Stabat, Kabupaten Langkat sedang melakukan perbaikan listrik tegangan tinggi di lokasi kejadian.

“Korban melakukan perbaikan dengan naik ke sebuah tiang listrik, tiba-tiba korban tergeletak di besi cross arm atas tiang listrik tersebut dan saat itu tidak ada terdengar suara letupan ataupun suara aliran listrik dan aliran listrik saat itu sudah diputuskan sebelum korban dan rekannya melakukan perbaikan,” terangnya.

Melihat kejadian tersebut, lanjut Tarmizi, dua rekan korban langsung melihat kondisi korban yang tidak sadarkan diri. Korban yang masih berada di atas tiang listrik kemudian dievakuasi dengan meminta bantuan kren yang saat itu melakukan pengerjaan jalan tol dikawasan tersebut.

“Setelah itu korban dibawa ke RSUD Tanjung Pura dan dinyatakan dokter telah meninggal dunia. Saat diperiksa kondisi korban tidak ada terdapat luka bakar dan selanjutnya korban dibawa keluarga ke rumah duka,” ujarnya.

[ya]  Diduga Tersengat Listrik Tegangan Tinggi, Pria Paruh Baya Tewas Tergantung

Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel Youtube TVDigtara. Jangan lupa, like comment and Subscribe.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Hendra Mulya
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru