Jumat, 22 November 2024

Mobil Travel Medan-Tarutung Tabrak Truk di Toba, Begini Kondisi Penumpangnya

Arie - Minggu, 27 Agustus 2023 13:20 WIB
Mobil Travel Medan-Tarutung Tabrak Truk di Toba, Begini Kondisi Penumpangnya

digtara.com – Satu unit mobil travel dari Medan terlibat kecelakaan maut usai menabrak truk di Jalan Umum Desa Sionggang Utara, Kecamatan Lumban Julu, Kabupaten Toba, Sumatera Utara (Sumut), Sabtu (26/8/2023) malam.

Baca Juga:

Kecelakaan ini mengakibatkan salah seorang penumpang mobil travel, yakni Erlangga Wasti (30) warga Kecamatan Hamparan Perak, Kabupaten Deli Serdang, meninggal dunia di lokasi kejadian.

“Kecelakaan ini berawal ketika mobil travel KPT BB-1253-EE yang dikemudikan oleh Josua Hutagalung yang berpenumpang satu datang dari arah Medan menuju Tarutung,” kata Kasi Humas Polres Toba AKP Bungaran Samosir melansir suara.com.

Baca: Kecelakaan Maut di Kabupaten TTS, Tiga Orang Meninggal dan Tiga Lainnya Luka-luka

Setibanya di lokasi kejadian mobil travel dengan kerasnya menabrak bagian belakang truk yang dikemudikan oleh Tonny Hartono. Kecelakaan ini merenggut nyawa penumpang mobil travel.

“Sopir mobil travel mengalami patah tulang paha sebelah kiri dan luka lecet di tangan dibawa berobat ke RSUD Porsea,” kata Bungaran.

Sedangkan pengemudi dan penumpang mobil truk colt diesel tidak mengalami luka.

“Saat ini kedua kendaraan sudah diamankan dan dibawa petugas ke Unit Laka Satlantas Polres Toba,” ujarnya.

Pihak keluarga korban sudah membawa korban ke rumah duka di Kecamatan Hamparan Perak, untuk selanjutnya disemayamkan.

Disclaimer: Artikel ini merupakan kerjasama digtara.com dengan suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis dan keseluruhan isi artikel menjadi tanggungjawab suara.com.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News

Mobil Travel Medan-Tarutung Tabrak Truk di Toba, Begini Kondisi Penumpangnya

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
1.495 Personel Dikerahkan Amankan Aquabike Jetski World Championship 2024

1.495 Personel Dikerahkan Amankan Aquabike Jetski World Championship 2024

Melihat Kesiapan Event Aquabike 2024 di Samosir

Melihat Kesiapan Event Aquabike 2024 di Samosir

17 Pondok di Pinggiran Danau Toba Parapat Terbakar, Kerugian Ratusan Juta Rupiah

17 Pondok di Pinggiran Danau Toba Parapat Terbakar, Kerugian Ratusan Juta Rupiah

Polisi Selidiki Penemuan Mayat Penuh Luka di Toba

Polisi Selidiki Penemuan Mayat Penuh Luka di Toba

Mobil Kepala Desa Yang Terjun ke Danau Toba Dievakuasi, Begini Penampakannya

Mobil Kepala Desa Yang Terjun ke Danau Toba Dievakuasi, Begini Penampakannya

Begini Kronologi Mobil Terjun ke Danau Toba hingga Tewaskan Kepala Desa Soping Ujung Seribu

Begini Kronologi Mobil Terjun ke Danau Toba hingga Tewaskan Kepala Desa Soping Ujung Seribu

Komentar
Berita Terbaru