Sabtu, 23 November 2024

Rumah Semi Permanen Milik Anggota Polres Sikka Terbakar

Imanuel Lodja - Selasa, 30 Juli 2024 08:14 WIB
Rumah Semi Permanen Milik Anggota Polres Sikka Terbakar
istimewa
Rumah Semi Permanen Milik Anggota Polres Sikka Terbakar

digtara.com - Sebuah rumah semi permanen dan dapur milik anggota Polri di RT 016/RW 003, Kelurahan Wolomarang, Kecamatan Alok Barat, Kabupaten Sikka, NTT hangus terbakar pada Senin (29/7/2024).

Baca Juga:


Rumah ini ditempati Michael Mbulu (40), anggota Polri yang bertugas di Polres Sikka.


Sumber api dan penyebab kebakaran rumah ini belum diketahui secara pasti. Untuk sementara pemilik rumah membuat dapur darurat dan memasang tenda jadi di halaman rumah.


Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Namun seluruh bagian dan isi rumah ikut terbakar.


Kebakaran terjadi saat penghuni rumah masih dalam keadaan tidur lelap. Api menghanguskan seluruh bagian rumah. Dapur juga dalam kondisi rusak berat.

Pemilik pun masih menghitung total kerugian akibat kebakaran ini.


"Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut," tandas Kasi Humas Polres Sikka, AKP Susanto saat dikonfirmasi, Senin (29/7/2024).

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Polres Sikka Salurkan Bantuan kepada Pengungsi Gunung Lewotobi yang Mengungsi di Kabupaten Sikka

Polres Sikka Salurkan Bantuan kepada Pengungsi Gunung Lewotobi yang Mengungsi di Kabupaten Sikka

Pengungsi Perempuan Penderita Tumor Ganas Meninggal di Lokasi Pengungsian di Kabupaten Sikka

Pengungsi Perempuan Penderita Tumor Ganas Meninggal di Lokasi Pengungsian di Kabupaten Sikka

Waspada! Gunung Rokatenda di Kabupaten Sikka Naik Status ke Level II

Waspada! Gunung Rokatenda di Kabupaten Sikka Naik Status ke Level II

Polres Sikka Salurkan Bantuan bagi Warga Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi

Polres Sikka Salurkan Bantuan bagi Warga Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi

Dua dari Sembilan Jenazah Korban Erupsi Gunung Api Lewotobi Laki-laki Dibawa ke Maumere-Kabupaten Sikka

Dua dari Sembilan Jenazah Korban Erupsi Gunung Api Lewotobi Laki-laki Dibawa ke Maumere-Kabupaten Sikka

Hendak ke Kalimantan Tengah, Puluhan Calon Tenaga Kerja Ilegal dan Perekrut Diamankan Polres Sikka di Pelabuhan

Hendak ke Kalimantan Tengah, Puluhan Calon Tenaga Kerja Ilegal dan Perekrut Diamankan Polres Sikka di Pelabuhan

Komentar
Berita Terbaru