Siswi SMP di Kabupaten Lembata-NTT Jadi Korban Penyiraman Air Keras dari OTK

digtara.com - MChW (13), siswi SMPN 1 Nubatukan, Kabupaten Lembata, NTT menjadi korban penyiraman air keras oleh orang tidak dikenal (OTK).
Baca Juga:
Korban yang juga warga Komak, Kelurahan Lewoleba Selatan, Kecamatan Nubatukan, Kabupaten Lembata disiram air keras pada Senin (14/10/2024) pagi sekira pukul 06.00 wita di Kota Baru tepatnya di depan Laboratorium Sinta, Kelurahan Lewoleba Tengah, Kecamatan Nubatukan, Kabupaten Lembata.
Kapolres Lembata, AKBP I Gede Eka Putra Astawa yang dikonfirmasi melalui Kasat Reskrim Polres Lembata, Iptu Donatus Sare membenarkan kejadian tersebut.
"Iya, telah terjadi korban penyiraman air keras oleh pelaku tak dikenal," ujarnya saat dikonfirmasi, Senin (14/10/2024) malam.
Salah satu rekan korban, Aleksander Fiktorianus (13) mengaku kalau sekitar pukul 06.00 wita, korban ke sekolah dengan berjalan kaki
Pada saat itu korban berjalan dengan Aleksander. Ketika tiba di Kota Baru, korban disiram air keras oleh orang yang tidak dikenal.
Aleksander mengaku tidak mengetahui persis pelaku yang menyiram karena saat itu ia berjalan sambil bercerita dengan temannya yang lain.
Namun mereka memastikan kalau pelaku menggunakan sepeda motor metik warna merah.
Pelaku saat itu menggunakan hijab dan menggunakan masker yang menutupi wajahnya.
Usai menyiram air keras, pelaku langsung kabur dan melarikan diri, sehingga rekan korban yang ada disitu tidak bisa memastikan pelaku yg menyiram air keras tersebut.
Martina Bokilia (45) yang juga guru bimbingan konseling di SMPN 1 Nubatukan mengaku kalau ia baru mendapat cerita soal kejadian ini saat tiba di sekolah
Martina mengaku kalau dalam kesehariannya korban berperilaku baik.

Tiga Kapal Polairud Polda NTT Kawal Ketat Prosesi Laut Semana Santa 2025 di Larantuka

Polda Siap Amankan Prosesi Jalan Salib Paskah 2025

Terlibat Berbagai Pelanggaran, Satu anggota Polres Sumba Barat Dipecat

3.148 Personel Polda NTT Amankan 9.001 Gereja di NTT Selama Perayaan Paskah 2025

Selamatkan Bocah Tenggelam, Dua Anggota Polres Sikka dapat Penghargaan
