Toko Sembako di Alor Terbakar, Ibu Hamil dan Dua Balita Tewas Mengenaskan

digtara.com - Kebakaran melanda sebuah toko Sembako milik Istiar Harun (37) di Kabupaten Alor, NTT pada Kamis (6/3/2025) petang.
Baca Juga:
Api merambat ke rumah Melki Beri (56) yang terletak di Jalan Jenderal Sudirman, RT 02/RW 02, Kelurahan Kalabahi Timur, Kecamatan Teluk Mutiara, Kabupaten Alor.
Diduga kebakaran dipicu konsleting listrik di toko Sembako milik Istiar Harun
Percikan api dari arus pendek listrik langsung menyambar dan membakar isi toko jualan yang sebagian besar merupakan barang sembako.
Api cepat merambat sampai di rumah Melki Beri yang berada persis di sebelah Toko Sembako milik Istiar Harun.
Dari kejadian tersebut 3 orang meninggal dunia di lokasi kejadian. Kerugian ditaksir mencapai Rp 300 juta.
Korban meninggal dunia masing-masing Syamsiah Muhamad (33), seorang ibu rumah tangga yang sedang hamil dan dua balita masing-masing Muhammad Fahaat (4) dan Muhammad Fahmi (2).
Korban Syamsiah merupakan istri dari Istiar Harun. Sementara dua Balita adalah anak dari Istiar dan Syamsiah.
Informasi lain menyebutkan kalau pada Kamis siang sekitar pukul 14.00 Wita, Istiar Harun yang sedang menjaga toko sembako miliknya keluar ke depan toko untuk melayani pembeli.
Selang beberapa saat, ia mendengar bunyi percikan api di meteran listrik rumahnya.
Melihat api yang semakin membesar, Istiar Harun berteriak untuk meminta tolong kepada warga sekitar.
Namun pada saat kejadian situasi aktivitas masyarakat sepi.

Baksos Religi, Polres Alor Salurkan Bantuan 100 Zak Semen untuk Pembangunan Masjid

Kantor Polisi di Medan Terbakar, Kapolrestabes Ungkap Kronologi Kejadian

Peduli Sesama, Anggota DPRD Sumut Fraksi PDIP Jonatan Tarigan Berikan Bantuan Kepada Korban Kebakaran

Tiga Jenazah Korban Kebakaran di Kabupaten Alor Dimakamkan

Polda NTT Segera Panggil Perusahaan Perekrut Calon AKAD Asal Kabupaten Alor-NTT
