Jumat, 14 Maret 2025

Tabrakan Beruntun Di Asahan, Seorang Pelajar Tewas

Redaksi - Kamis, 10 Januari 2019 13:14 WIB
Tabrakan Beruntun Di Asahan, Seorang Pelajar Tewas

digtara.com | ASAHAN – Tabrakan beruntun melibatkan dua unit bus dan satu unit sepeda motor di Jalan Lintas Sumatera tepatnya di Dusun Dadi Mulyo, Desa Sei Beluru, Kecamatan Pulo Bandring, Kabupaten Asahan, Kamis (10/1/2019). Seorang tewas dalam insiden tersebut.

Baca Juga:

Kasat Lantas Polres Asahan AKP Rusbeny mengatakan dua unit bus yang terlibat tabrakan beruntun tersebut yakni Bus Batang Pane dan Bus Bintang Utara serta satu unit sepeda motor Honda Beat BK 6302 QAE. Korban tewas yakni M Alfarisi (14) seorang pelajar yang saat kecelakaan sedang berada diboncengan sepeda motor yang naas tersebut.

“Dia mengalami luka pada bagian dada dan kepala. sehingga tewas di tempat kejadian perkara,” ucap Kasatlantas Polres Asahan AKP Rusbeny.

Pengendara sepeda motor bernama Saipul Efendi (33) sendiri menurut Rusbeny selamat meski mengalami luka pada bagian punggung dan luka memar pada leher. Korban selamat menurutnya langsung dilarikan ke rumah sakit di Kisaran untuk mendapat pertolongan.

Rusbeny menjelaskan kecelakaan maut itu berawal saat Bus Batang Pane Baru BK 7709 LC yang datang dari arah Rantau Prapat menuju Medan menabrak belakang sepada motor Honda Beat BK 6302 QAE dikendarai Saipul, berboncengan dengan Alfarizi. Akibat tabrakan ini, keduanya terjatuh.

Dari arah bersamaan Bus Bintang Utara BK 7279 DH yang dikemudikan M Sibarani menabrak bagian belakang Bus Batang Pane yang mengakibatkan bus Batang Pane Baru melintang di tengah jalan

“Ketiga kenderaan mengalami kerusakan dan arus langsung kita atur” kata Rusbeny.

Kondisi cuaca dan jalan pada saat itu kata Rusbeny tergolong bagus.

“Kita duga supir bus Batang Pane yang masih kita lidik identitasnya tidak hati hati dan tidak konsentrasi dan melaju dengan kecepatan tinggi,” pungkasnya.[JNI]

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Dukung Program Ketahanan Pangan, Asian Agri Tanam Jagung Perdana di Asahan

Dukung Program Ketahanan Pangan, Asian Agri Tanam Jagung Perdana di Asahan

Kurir Narkoba Ditangkap Bersama Anak dan Istri di Asahan, 20 Kg Sabu Disita

Kurir Narkoba Ditangkap Bersama Anak dan Istri di Asahan, 20 Kg Sabu Disita

Banjir Landa Asahan, 1.427 Rumah Terendam, 6 Jembatan Rusak

Banjir Landa Asahan, 1.427 Rumah Terendam, 6 Jembatan Rusak

Edy Rahmayadi Ngaku Prihatin Masih Banyak Orang Miskin di Asahan

Edy Rahmayadi Ngaku Prihatin Masih Banyak Orang Miskin di Asahan

MARAK Desak KPK dan Satgas Mafia Tanah Periksa BPN Asahan

MARAK Desak KPK dan Satgas Mafia Tanah Periksa BPN Asahan

Ketum Golkar Sodorkan Bupati Asahan Jadi Wakil Bobby Nasution di Pilgub Sumut 2024, Begini Kata Demokrat

Ketum Golkar Sodorkan Bupati Asahan Jadi Wakil Bobby Nasution di Pilgub Sumut 2024, Begini Kata Demokrat

Komentar
Berita Terbaru