Astaga, Masih Banyak Caleg Tak Paham Laporan Dana Kampanye Di Medan
digtara.com | MEDAN – Pemahaman caleg mengenai laporan dana kampanye terindikasi masih sangat rendah di Kota Medan. Demikian disampaikan Ketua Bawaslu Kota Medan, Payung Harahap. Indikasi tersebut ditandai dengan masih banyaknya laporan dana kampanye yang tidak sinkron antara jumlah dana kampanye yang sudah dikeluarkan dengan jumlah alat peraga kampanye (APK) maupun sosialisasi yang dilakukan.
Baca Juga:
“Dari tembusan laporan dana kampanye yang kami terima, ada caleg yang laporan dana kampanyenya nol, sementara APK dan kegiatan sosialisasinya ada. Ini kan menjadi tidak sinkron,” katanya, Selasa (18/12/2018).
Pihak Bawaslu berharap, agar seluruh caleg tidak menganggap sepele persoalan laporan dana kampanye. Sebab, resiko terhadap para caleg sangat besar jika hal ini menjadi temuan.
“Perlu kami ingatkan bahwa caleg bisa didiskualifikasi meskipun sudah terpilih nantinya jika laporan dana kampanyenya bermasalah,” pungkasnya.[jni]