Senin, 07 April 2025

Bekuk Leeds, Tottenham Kembali Ramaikan Persaingan Papan Atas

- Sabtu, 02 Januari 2021 14:57 WIB
Bekuk Leeds, Tottenham Kembali Ramaikan Persaingan Papan Atas

digtara.com – Tottenham Hotspur kembali meramaikan persaingan papan atas kompetisi tertinggi Liga Inggris, Premier League, usai meraih kemenangan 3-0 atas Leeds United pada Sabtu (2/1/2021) malam WIB.

Baca Juga:

Gol skuad arahan pelatih Jose Mourinho itu dibuat oleh penyerang Harry Kane, Son Heung-min, serta sumbangan dari bek Toby Alderweireld di babak kedua.

Kemenangan ini bisa menjadi obat kekecewaan bagi Mourinho, yang sebelumnya mengeluhkan penangguhan pertandingan timnya melawan Fulham yang seharusnya berlangsung pada 30 Desember lalu.

Tambahan tiga angka dari kemenangan di kandang sendiri, membuat Tottenham mengoleksi 29 poin dari 16 pertandingan dan sementara menempati posisi ketiga di klasemen sementara Premier League.

Hasil tersebut juga memutus rentetan empat laga tanpa kemenangan Tottenham saat tampil di pentas liga, yang terjadi sejak pertengahan Desember lalu.

Duet Kane-Son

Duet penyerang Kane dan Son tampil sebagai motor kemenangan timnya, melalui gol yang mereka ciptakan pada babak pertama.

Kombinasi apik kedua bintang lini serang Tottenham tersebut kembali terlihat dalam proses terjadinya gol kedua laga ini yang diciptakan Son pada menit ke-43 pertandingan.

Bola matang hasil sodoran Kane diselesaikan melalui tendangan setengah voli oleh Son untuk memperdaya kiper Leeds, Illan Meslier.

Gol itu menjadi buah kerja sama ke-13 dari duet penyerang Spurs tersebut di Premier League musim ini, menyamai capaian Chris Sutton dan Alan Shearer untuk Blackburn Rovers pada musim 1994-1995.

Gol ke-100 Son

Khusus untuk Son, keberhasilan membobol gawang Leeds membuatnya sudah menorehkan 100 gol untuk klub asal London Utara tersebut di berbagai ajang kompetitif sejak melakukan debut pada September 2015.

Tottenham harus mengakhiri laga dengan 10 orang pemain, setelah bek kanan Matt Doherty menerima kartu kuning kedua dari wasit pada menit tambahan di pengujung babak kedua.

Doherty diusir dari lapangan usai melakukan tekel keras terhadap gelandang serang Leeds, Pablo Hernandez, beberapa saat sebelum laga berakhir.

Berdasarkan statistik dari laman resmi Premier League, Tottenham sukses mengoptimalkan peluang ke gawang lawan meski kalah dalam penguasaan bola.

Sebanyak tujuh dari 20 kali upaya tendangan Tottenham mengarah tepat ke gawang Leeds, yang menghasilkan tiga gol dalam laga kali ini.

Di sisi lain, mereka hanya mencatatkan sekitar 36 persen penguasaan bola sepanjang pertandingan, berbanding capaian 64 persen milik Leeds dalam duel kali ini. (kompas)

Susunan Pemain:

Tottenham Hotspur: Hugo Lloris; Matt Doherty, Toby Alderweireld, Eric Dier, Ben Davies; Harry Winks (Moussa Sissoko 76′), Pierre-Emile Hojbjerg; Steven Bergwijn, Tanguy Ndombele (Lucas Moura 78′), Son Heung-min; Harry Kane (Vinicius 87′).

Leeds United: Illan Meslier; Stuart Dallas, Luke Ayling, Pascal Struijk, Ezgjan Alioski (Jamie Shackleton 64′); Kalvin Phillips; Raphinha, Rodrigo (Pablo Hernandez 65′), Mateusz Klich, Jack Harrison (Ian Poveda 61′); Patrick Bamford.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
:
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Hasil Liga Inggris Tadi Malam: Derbi Perdana Arsenal vs Tottenham Hotspur Cuma Berakhir Imbang

Hasil Liga Inggris Tadi Malam: Derbi Perdana Arsenal vs Tottenham Hotspur Cuma Berakhir Imbang

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Komentar
Berita Terbaru