Jumat, 22 November 2024

Diduga Terkena Jaring Nelayan, Lumba-Lumba Ditemukan Mati Di Aceh

Redaksi - Senin, 11 Maret 2019 00:29 WIB
Diduga Terkena Jaring Nelayan, Lumba-Lumba Ditemukan Mati Di Aceh

 

Baca Juga:

digtara.com | ACEH – Seekor lumba-lumba jenis hidung botol atau Spinner Dolphin ditemukan terdampar di pesisir pantai Alue Pit, Kecamatan Panga, Kabupaten Aceh Jaya, Provinsi Aceh pada Sabtu (09/3) malam.

Murniadi , Ketua Konservasi Penyu Aron Meubanja mengatakan lumba-lumba itu diduga mati karena tersangkut jaring nelayan, saat ditemukan ada bekas luka di tubuh bagian perut.

“semalam lumba-lumba, kondisinya sudah mati, ada luka di bagian tubuh, seperti kena jaring,” kata Murniadi.

Penemuan bangkai satwa yang dilindungi itu berawal saat tim Konservasi Penyu melakukan pemantauan Penyu di kasawan Konservasi Penyu Aron Meubanja Panga, Aceh Jaya. Namun sekitar pukul 20.15 WIB, tim melihat seekor bangkai lumba-lumba yang sudah mati.

Setelah diselidiki, lumba-lumba dewasa tersebut berukuran dua meter, berjenis kelamin jantan, dan diperkiran mati karena tersangkut jaring nelayan.

“Kita sudah laporkan ke kepolisian sektor Panga terkait penemuan bangkai Lumba-lumba ini , jadi bangkainya sudah kami kuburkan juga semalam sekitar pukul 23.37 WIB,” tambah Murniadi.(M Asqal/JNI)

 

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru