Minggu, 08 September 2024

Aparat Polri dan TNI Amankan Pawai Takbir di Wolowaru-Ende

Imanuel Lodja - Rabu, 10 April 2024 10:46 WIB
Aparat Polri dan TNI Amankan Pawai Takbir di Wolowaru-Ende
istimewa
Aparat Polri dan TNI Amankan Pawai Takbir di Wolowaru-Ende

digtara.com - Umat Muslim di Kecamatan Wolowaru, Kabupaten Ende dan sekitarnya melakukan pawai takbir Ramadhan dalam rangka menyambut Idul Fitri 1445 H, Selasa (9/4/2024) malam.

Baca Juga:

Pelaksanaan pawai pun dihadiri Kasi Pol PP Kecamatan Wolowaru, Amrani S Demu, Kapolsek Wolowaru, Ipda Ubaldus Maku, perwakilan Danramil 1602-02 Wolowaru, Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kecamatan Wolowaru, Abubekar Rasyid, Ketua PHBI Kecamatan Wolowaru, Abdullah Basir, Kepala Desa Bokasape Timur, Thamrin Wero serta para peserta pawai Gema Ramadhan dari berbagai Taman Pendidikan Alquran (TPA) di Kecamatan Wolowaru.

Kapolsek Wolowaru berterimakasih kepada Ketua PHBI beserta anggota panitia yang telah menyelenggarakan pawai Gema Ramadhan dalam rangka menyambut Idul Fitri 1445 H.

Ia meminta kerjasama dan partisipasi para peserta pawai yang menggunakan kendaraan roda 2 untuk tidak menggunakan knalpot racing.

Ketua PHBI Kecamatan Wolowaru menyampaikan terima kasih kepada seluruh umat muslim di kecamatan Wolowaru yang telah memeriahkan acara Pawai Takbir Ramadhan Idul Fitri 1445 H.

Pelepasan ratusan peserta pawai dipimpin Kasi Pol PP Kecamatan Wolowaru. mereka menggunakan puluhan kendaraan roda dua dan roda empat dengan mengambil titip star di lapangan sepak bola, Kelurahan Bokasape - Ledasua, Desa Lisedetu, Desa Bokasape Timur - Jalan Repelita, Kelurahan Bokasape - Wolonawa, Desa Nakambara dan titik finish di lapangan sepak bola Kelurahan Bokasape.

Pengamanan dan pengawalan dilakukan oleh anggota Polsek Wolowaru dan anggota Koramil 1602 02 Wolowaru di beberapa titik rute yang dilalui oleh para peserta pawai.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Pilih Calon Terbaik Prajurit TNI-AD, Mayjen TNI Rudy Saladin Pimpin Sidang Pantukhir Caba

Pilih Calon Terbaik Prajurit TNI-AD, Mayjen TNI Rudy Saladin Pimpin Sidang Pantukhir Caba

TNI-Polri di Perbatasan RI-RDTL Perketat Pengawasan Jelang Kunjungan Paus Fransiskus ke RDTL

TNI-Polri di Perbatasan RI-RDTL Perketat Pengawasan Jelang Kunjungan Paus Fransiskus ke RDTL

86 Perwira Tinggi TNI Naik Pangkat, Angkatan Darat Terbanyak, Ini Daftarnya

86 Perwira Tinggi TNI Naik Pangkat, Angkatan Darat Terbanyak, Ini Daftarnya

Penerjun Multinasional dan TNI Menari di Langit Banongan

Penerjun Multinasional dan TNI Menari di Langit Banongan

Pangdam Mayjen TNI Rudy Minta Prajurit Yonif 512/QY Pahami Tugas Selama di Perbatasan

Pangdam Mayjen TNI Rudy Minta Prajurit Yonif 512/QY Pahami Tugas Selama di Perbatasan

Akui Anggotanya Terlibat Penganiayaan, POMAL Amankan Tiga Anggota TNI AL

Akui Anggotanya Terlibat Penganiayaan, POMAL Amankan Tiga Anggota TNI AL

Komentar
Berita Terbaru